Perancangan Sistem Pemesanan dan Pembayaran pada Cafe The T-Co berbasis Client Server
DOI:
https://doi.org/10.51903/pendekar.v3i01.909Keywords:
Sistem Pemesanan, Pembayaran, Client ServerAbstract
Sistem pemesanan dan pembayaran pada café The T-Co masih menggunakan cara manual. Dalam pemesanan masih menggunakan catatan kertas biasa dan dalam pembayaran penjumlahan masih menggunakan kalkulator. Manualnya sistem yang telah berjalan dirasa kurang maksimal dalam memberikan pelayanan dan membuat karyawan kesulitan untuk menyusun laporan harian, maupun bulanan. Oleh karena itu dibutuhkan sistem informasi yang terkomputerisasi berbasis client server untuk memproses pemesanan dan pembayaran secara otomatis sehingga menghasilkan informasi yang cepat, tepat, dan akurat.
Dalam pengembangan sistem pemesanan dan pembayaran pada café The T-Co ini dibuat dengan menggunakan Microsoft Visual Basic 6.0 dengan MySQL sebagai database server-nya, dan menggunakan topologi star untuk penerapan jaringan client server-nya.
Dengan perangkat lunak ini karyawan tidak perlu lagi membuat nota ataupun menghitung harga secara manual, karena penghitungan harga akan otomatis muncul, serta memudahkan pemilik dalam memperoleh laporan. Laporan akan otomatis diakses dari komputer yang terhubung LAN, serta tanpa harus menunggu karyawan untuk menyusun laporan seperti yang terjadi di sistem yang telah berjalan.
References
Gall, M.D., Gall, J.P., & Borg, W.R. 2003. Educational Research: An Introduction 7th Ed. New York : Pearson Education Inc.
Gutsy. 2015. “Sistem Pemesanan Makanan dan Minuman Restoran Berbasis Mobile”. Jurnal Sistem Komputer. Tersedia di http://jurnal.stmikpontianak.ac.id>file
Jamaliah. 2011. “Sistem Informasi Akademik Berbasis Client Server, Studi Kasus: Madrasah Tsanawiyah An-Nizhamiyyah Cileungsi”. Jurnal Sistem Komputer. Tersedia di http://repository.uinjkt.ac.id>jamaliah.
Jogiyanto. 2005. Analisis dan Desain Sitem Informasi. Yogyakarta: Andi Offset.
Kurniawan, Hidayat Siddiq. 2012. “Program Aplikasi Pemesanan Menu Pada “Im Café N Coffee” Menggunakan Bahasa Pemrograman Java Berbasis Android, PHP dan MYSQL”. Jurnal Sistem Komputer. Tersedia di http://publication.gunadarma.ac.id>bitstream
Kusrini dan Andri Koniyo. 2007. Tuntunan Praktis Membangun Sistem Informasi Akutansi dengan Visual Basic & Microsoft SQL Server. Yogyakarta: Andi Offset.
Kustiyaningsih, Y dan Anamisa, D.R. 2011. Pemrograman Basis Data Berbasis Web Menggunakan PHP & My SQL (Edisi Pertama). Yogyakarta: Graha Ilmu
Milady, Reza. 2008. “Perancangan Sistem Pemesanan Berbasis Web Pada CV. Hanif Niaga Group”. Jurnal Sistem Komputer. Tersedia di http://repository.uinjkt.ac.id>dspace>bitstream.
McLeod, Raymond, Jr & Schell, George P. 2008. Sistem Informasi Manajemen, Edisi 10, Terjemahan oleh Ali Akbar Yulianto dan Afia R Fitriati. Jakarta : Salemba Empat
O’Brain, James. 2005. Pengantar Sistem Informasi Perspektif Bisnis dan Manajerial. Jakarta: Salemba Empat.
Oetomo, Dharma dkk. 2006. Konsep dan Aplikasi Pemrograman Client Server dan Sistem Terdistribusi. Yogyakarta: Andi Offset.
Saputra, Angga Adhe. 2014. “Sistem Informasi Perpustakaan Berbasis Client Server Di SD Negeri 1 Jumo”. Jurnal Sistem Komputer. Tersedia di http://download.portalgaruda.org.
Sari, Yunita, dkk. 2013 . “Rancang Bangun Aplikasi Pemesanan Makanan dan Minuman Pada Ketty Berbasis Client Server Dengan Platform Android”. Jurnal Sistem Komputer . Tersedia di http://eprints.mdp.ac.id.
Sirait, Revol. 2010. Pengertian Informasi (Online) tersedia: http://revolsirait.com/pengertian-informasi.
Tegar, Dian Galih. 2013. “Sistem Informasi Pemesanan Makanan dan Minuman Pada Omahe Café And Resto Berbasis Client Server Dengan Platform Android”. Jurnal Sistem Komputer. Tersedia di http://eprints.dinus.ac.id>jurnal_13019.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Pendekar : Jurnal Pendidikan Berkarakter

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.